Bunga Aster


   Asal mula habitat asli Bunga Aster adalah dari Tiongkok (Cina) yang mencapai tinggi rata-rata menncapai 30 sampai 70 centi meter, berumur kurang lebih 1 tahun, banyak orang menyukai jenis bunga seperti ini, sehingga menjadi lahan subur bagi para petani untuk menanam bunga aster ini, kalau dilihat dari segi bentuknya mirip kembang kertas atau bunga matahari, yang memiliki ciri bentuk daun bersusun, kelopak memanjang dan agak bulat, tidak mengenal musim berbunga, serta memiliki berbagai jenis warna yang menarik seperti warna merah, kuning, putih, ungu, pink dan biru.

    Di negara kita Indonesia bunga aster tumbuh dan di tanam dipekarangan rumah. Kalau dilihat dari banyak jenis dan warna yang bagus nan cantik, bunga aster ini indentik mencerminkan keceriaan, keriangan, kesederhanaan dan kegembiraan. Selain memiliki keindahan dari segi warna, ternyata bunga aster ini mempunyai segudang manfaat untuk kehidupan umat manusia diantaranya adalah dapat digunakan untuk kesehatan (obat), diantaranya : mengobati batuk kronis/kering, batuk berdahak, peradangan tenggorokan, demam, influenza, melancarkan peredaran darah yang berfungsi sebagai antibiotik, ekspektoran, anti neoplastik dan farmakologi. dan jug untuk kecantikan diantaranya sebagai obat awet muda, karena mengandung nutrisi untuk kulit sehingga kulit jadi sehat dan cantik.

    Jika dilihat dari segi keindahan dan khasiat bunga aster yang begitu mengagumkan ini, dirasa perlu bagi kita untuk menanam dan membudidayakan tanaman ini, karena tanaman bunga aster dapat hidup dimana saja, terutama disekitar pekaranagan rumah kita, bisa juga dibudidayakan di dalam pot, agar mudah suatu saat jika kita memerlukannya. disini akan di paparkan tentang cara menanam aster di dalam pot, Pertama siapkan pot sesuai keperluan, sediakan media tanah, sekam, pupuk kompos/pupuk kandang, perbandingannya cukup 1:1:1 agar munga aster dapat tumbuh subur, kemudian tanam benih bunga aster baik bijinya (bisa beli di toko petanian) atau tunasnya (jika menanam dari tunas usahakan yang sudah berumur kira-kira 6 bulan) di atas media yang telah di persiapkan tadi. jangan lupa menyiramdan memupuknya agar bisa tumbuh dengan baik. selain di dalam pot.

  Selain di dalam pot bunga aster bisa dibudidayakan dengan skala besar (bisnis) tentu ini memerlukan lahan yang luas untuk menanamnya. cara menanam untuk skala besar pada dasarnya hampir sama dengan di dalam pot, namun ada persiapan tambahan yaitu harus disediakan tempat persemaian agar mempermudah proses penanaman diawal kemudian benih di sebar sesuai bidang tanah yang  diperlukan. Mudah-mudahan ada manfaat bagi para pembaca sekalian.

Bunga Anggrek


  Bunga Anggrek yang berasal dari spesies yang bernama Orchidaseae ini dikenal sebagai bunga yang tahan lama. Bunga ini juga sangat populer dengan keeksotikannya. Oleh karena itu banyak orang yang menjadikannya sebagai tanaman hias. Bunga Anggrek mempunyai banyak warna seperti ungu, merah keunguan, putih, dan kuning. sealin warna bunga anggrek ini juga memiliki berbagai macan jenisnya diantaranya : Bunga Anggrek Hitam, bunga Anggrek Kebutan, bunga Anggrek Sendok, Bunga Anggrek Bulan, bunga Anggrek kasut Kumis, bunga Anggrek Bulan Bintang, bunga Anggrek Jingga, Bunga anggrek bulan Kalimantan, bunga Anggrek Tebu,bunga Anggrek Larat,bunga Anggrek Stuberi, bunga Anggrek Kantung Kolopaking, bunga Anggrek Kerlip, bunga Anggrek Jamrud, bunga Anggrek Hartinah, bunga Anggrek Ki Aksara, bunga Anggrek Pandan, bunga Anggrek Hibrida, bunga Anggrek Callus Vanda, bunga Anggrek Serat, bunga Anggrek pensil dan lain - lain.

    Bunga Anggrek ini dapat hidup di tempat lembab (daerah tropis), hingga ke daerah kutub, memilki ciri yang khas berbeda dengan bunga lainnya, mempunyai banyak warna dan beraroma, karena itu bunga anggrek termasuk jenis tanaman hias, makanya banyak orang yang mencari bunga jenis anggrek ini, untuk dipelihara, dirawat, bukan sekedar itu, bunga anggrek ini sebagian orang dijadikan hobi dan menghasilkan uang.
   
     Sealin dari pada itu, bunga anggrek hidup secara epifit artinya menumpang pada tumbuhan lain, di pohon atau pada ranting tumbuhan lain, bisa juga dalam pot dengan di isi media yang ditentukan. Pola tumbuh tanaman bunga anggrek ada dua macam.

   Kesatu, simpodial yaitu tanaman bunga anggrek yang tak punya batang utama, artinya bunga muncul dari ujung batang serta bisa berbunga lagi dari anak tanam, tanaman bunga anggrek jenis simpodial ini bersifat epifit.

    kedua, Monopodial mempunyai titik tumbuh pada ujung batang, tumbuh ke atas pada satu batang dan bunga muncul diantara dua ketiak daun pada sisi batang. Dari segi habitat hidupnya bunga anggrek terbagi 4 kelompok diantaranya: 1) Tanaman bunga anggrek Epifit yang hidup dan tumbuhnya menumpang pada tumbuhan lain, Perlu naungan sinar matahari serta tidak merugikan tanaman yang ditumpanginya (yang diinanginya). 2) Tanaman bunga anggrek litofit, yaitu jenis anggrek yang hidup dibebatuan yang tahan terhadap sinar matahari. 3) Tanaman bunga anggrek saprofit yaitu anggrek yang hidup di atas daun kering atau media tanam yang mengandung humus, dan sedikit membutuhkan sinar mata hari. 4) Tanaman bunga anggrek Terestrial, yaitu anggrek yang hidup diatas tanah yang memerlukan langsung sinar matahari. Jadi kalau dilihat dari segi habitatnya tanaman bunga anggrek dipengaruhi oleh faktor-faktor tertentu seperti lingkungan, cahaya matahari, temperatur, kelembaban dan pemeliharaan.

    Demikian pemaparan tentang tanaman bunga anggrek , mudah-mudahan ada manfaatnya bagi para pembaca sekalian, terutama bagi para pembaca yang ingin menanam tanaman anggrek.

Bunga Melati (Jasmine)


      Aneka Tanaman kita - Bunga yang tumbuh setiap tahun ini memiliki wangi yang sangat harum dan khas. Bunga ini tumbuh di daerah tropis dan mekar pada musim semi atau musim panas. Biasanya bunga ini kuncup pada malam hari dan akan mekar lagi pada pagi hari. Bunga melati bisa tumbuh atau ditanam disekitar halaman (pekarangan rumah) sebagai tanaman Hias. 

Bunga melati menurut taksonomi tumbuhan termasuk dalam Kingdom : Plantae =>
Divisi : Spermatophyta => Subdivisi : Angiospermae => Kelas : Dicotyledonae => Ordo : Oleales => Famili : Oleaceae => Genus : Jasminum => Spesies : Jasminum sambac (L). Bunga melati termasuk kedalam tanaman perdu suku Rubiaceae, sering ditanam dihalaman rumah, warna putih berbentuk bintang, terletak pada tandan kecil, berbau sangat harum.

     Menurut morfologi penertian tanaman hias, bunga melati memiliki karakteristik sebagai berikut: a). Akar Bunga Melati termasuk tanaman yang berumur panjang (parennial), artinya tanaman bunga melati bisa hidup tumbuh lebih dari satu tahun dengan memiliki ketinggian mulai dari setegah meter sampai dua meter, bunga melati memiliki akar tunggang dan bercabang yang kuat,Karena akar bunga melati dapat menyebar ke segala arah mencapai kedalaman 40-80 centi meter diatas permukaan tanah dan dapat memunculkan tunas bunga melati baru. akar ini dapat menopang tanaman menacpai ketinggian lebih kurang 5 Meter.

b).Batang pohon dari bunga melati termasuk jenis batang semak dengan tinggi kurang dari 5 meter, bentuk batang bunga melati bulat sampai segi empat bercabang banyak serta memiliki batang berwarna coklat, sealin itu batang bunga melati bersifat lentur dan mudah patah sehingga bisa dipetik dan terdapat bulu halus pada badian permukaan batang sekitar 10%.

c). Bunga melati mempunyai bentuk daun yang bulat oval, kemudian tepi daun berbentuk mrnyirip dan sedikit bergelombang, dengan pajang daun antara 2 sampai 10 Centi meter, lebar 1,5 sampai 6 centi meter. bentuk daun yang unik, permukaan daun yng terlihat mengkilap, bagian pangkal daun berbentuk setengh lingkaran dan memiliki batang daun berkedudukan saling berhadapan.d). bunga pada tanaman melati berwarna merah tua dan berbentuk seperti terompet (sebelum mekar), itu juga tergantung jenis dan speciesnya. kemudian berubah menjadi warna putih (setelah Mekar) serta memiliki aroma harum pada bunganya tersebut. susunan mahkota pada bunga melati itu berbeda-beda adayang berbentuk tunggal, dan ada yang berbentuk ganda, sehingga dapat disimpulkan bahwa bung melati termasuk bunga majemuk.

     Menurut para ahli yang melakukan penelitian di bidang tumbuh-tumbuhan ditemukan sekitar 200 jenis species bunga melati, secara garis besar tanaman bunga jenis melati tumbuh liar di hutan dan baru 9 jenis species bunga melati yang dapat dibudidayakan serta 8 jenis spesies bunga melati yang bisa dijadikan tanaman hias dan dapat ditanam sekitar halaman pekarangan rumah. Berikut adalah jenis-jenis bunga melati yang hidup berdasarkan habitatnya :

1. Jasmine multiflorum, Tumbuh hidup di daerah tropis dan subtropis, bunga belati jenis ini tersebar di negara Bhutan, Laos, Burma, Nepal, India, Thailand serta Vietnam. Bunga melati Jenis ini sering dikenal dengan sebutan melati berbulu lebat, melati bintang, melati India dan melati musim dingin. Juga dikenal dalam bahasa Sansekerta dengan sebutan Magha Mallika. sedangkan negara bagian India (daerah Manipur) bunga melati ini sering dipakai dalam acara yang sakral, misalnya dalam  acara pernikahan. Dalam mitos agama Hindu dikenal dengan istilah putih seperti kunda. sedangkan negara barat dikenal dengan dengan sebutan bunga salju karena berwarna putih. Melati jenis ini banyak dibudidayakan karena bunga ini sangat menarik serta memiliki wangi yang harum.

2. Jasmine officinale / melati casablanca, Spanish Jasmine, termasuk bunga Perdu setinggi 1,5 m. Habitat Aslinya dari negara Kaukasus, Pakistan,Iran bagian utara, Afghanistan, Himalaya, Tajikistan,  Nepal, India dan China bagian barat (daerah Guizhou, Sichuan, Xizang). Melati jenis ini sudah banyak ditanam serta dibudidayakan di negara Eropa seperti Rumani, Spanyol, Perancis, Italia, Portugal dan lain-lain. Bunga Melati jenis ini dikenal dengan nama sebutan melati puti (melati biasa) melati (saja). Di Negara Pakistan Bunga melati jenis ini dijadikan sebagai bunga nasional. Para tetani diseluruh dunia menyuaki jenis bunga melati ini karena bila musim panas datang bunga melati ini mengeluarkan aroma harum yang amat sangat kuat.

3. Jasmine elongatum (Bergius) Willd./melati hutan. Habitat hidupnya tesebar di negara Australia bagian utara, indonesia, cina, india, Vietnam, Myanmar, Malaysia. Tanaman ini sangat senang hidup dengan sinar matahari penuh. bunga melati Jenis ini biasanya ditemukan di hutan campuran atau semak belukar negara tersebut. Tumbuh tinggi antara 1 sampai 7 meter. memiliki Ciri daun berbentuk oval dan daun tersusun berpasangan atau berlawanan di sepanjang tangkai. Panjang tabung mahkota mencapai hingga 3 centi meter dan dalam satu tangkai kelopak berjumlah 6 sampai 8.

4. Jasmine simplicifolium /(melati australia, melati bintang) / Melati hibrida, tanaman bubga melati jenis ini bisa tumbuh mencapai 2 meter apabila tanaman tumbuh di semak, tapi apabila tmbuhnya menunpang kebatang pohon lain yang ada di dekatnya, tinggi bisa mencapai sekitar 10 meter, memiliki ciri bunga berwarna merah muda serta harum, ukuran daunya bisa mencapa panjang 3 sampai 7 centi meter dan lebar mencapai 1 sampai 4 centi meter, rata-rata batangnya tidak berbulu atau rambut. Bunga Melati ini mudah di temukan di Negara Australia di tepi hutan hujan di daerah Singleton, New South Wales, Queensland, Northern Territory dan Western.

5. Jasmine sambac L./ puspa bangsa atau melati putih, Habitat asal tanaman bunga jenis ini dari Asia Selatan (Myanmar, Sri Lanka dan India, menyebar ke Hindustan terus ke indonesia, cina dan kepulauan melayu. Tanama bunga melati jenis ini dibeberapa negara dijadikan simbol sebagai bunga Nasional seperti di negara Filipina dan di Indonesia dikenal dengan Bunga Puspa Bangsa. bunga melati jenis ini dapat tumbuh tinggi mencapai 2 meter, ditanam atau dibudidayakannya di sekitar pekarangan rumah, yang digunakan sebagai pagar dari tanaman.

6. Jasmine mensyi (Jasminum primulinum atau melati primrose), Habitat hidupnya tersebar di negara Vietnam dan Cina (Guizhou, Sichuan dan Yunnan),Honduras, Meksiko dan Amerika Serikat (Florida, Georgia, Alabama, Louisiana, Texas dan Arizona) lewat proses naturalisasi. Bunga melati Jenis ini dapat tumbuh mencapai hingga 3 meter dengan lebar sekitar 1 sampai 2 meter. ciri-ciri bunga  tersebut berwarna kuning, berbau wangi, saat musim semi dan musim panas.

7. Jasmine Parkeri Dunn / melati pot, Habitat awalnya, tanama bunga melati jenis ini dikumpulkan oleh Richard Neville Parker di daerah Chamba, Himachal Pradesh, India pada tahun 1920 . tanaman bunga melati jenis ini tumbuh tinggi sekitar 1 kaki. Memiliki ciri Warna bunganya kuning dan beraroma wangi, batang kecilc dan kusam serta berdaun oval kecil.

8. Jasmine revolutum Sims /melati Italia, Tanaman bunga melati memiliki ciri bunga berwarna kuning cerah ukurannya kira-kira 2.5 centi meter beraroma wangi, tersadapat antara 5 sampai 12 kelopak dalam satu bunga, berukuran sedang daunya berbentuk oval, berbunga pada musim panas awal dan pada musim semi akhir.

9. Jasmine rex / King Jasmine, melati Raja. Habitat asal  tanaman bunga melati jenis ini dari Negara Thailand. Memiliki ciri daun berukuran agak lumayan besar, muncul biasanya di musim dingin atau pada musim gugur.

     Menurut sejarah asal muasal habitat tanaman bunga melati kebanyakan hidup liar dihutan, namun setelah dilakukan penelitian oleh para ahli botani, ternyata bunga melati bisa dibudidayakan di sekitar pekarangan rumah, dan ternyata bunga melati ini memiliki banyak manfaat untuk kehidupan manusia, diantaranya :
- Bunganya bisa dijadikan untuk bahan minyak wangi, parfum, campuran teh, bunga tabur, bunga hias, dan lain lain
- Daun bisa dijadikan obat saryawan, pembengkakan gusi, sakit kulit, bisul,
- Akar bisa digunakan untuk mengobati sesak napas, penurunan demam radang paru, asma, bronhitis, (dengan cara di rebus). untuk mengobati keseleo atau patah tulang (Caranya akar di tumbuk dijadikan tapal). ekstrak alkohol, sedativa (penenang) penyembuh luka dan antiseptik. Ada juga pendapat lain mengatakan bahwa manfaat bunga melati bisa digunakan untuk kesehatan atau perawatan tubuh, seperti mencegah penuaan dini, penghilang bau badan, jerawat, menghaluskan kulit. sedangkan untuk pengobatan seperti : untuk sesaknafas, korestrol, mengurangi produksi ASI berlebih, sakit mata, menyembhkan luka sengatan lebah dan sakit kepala.

     Melihat dari segi banyaknya manfaat dari bunga melati, maka perlu tanam an ini di pelihara atau dibudidayakan. adapun cara pembudidayaan atau penanaman bunga melati yaitu bisa dengan cara stek batang, ambil batang yang sudah berumur, kira-kira panjangnya 10-15 cm atau sepertiga panjanng batang utama, dipotong miring menggunakan gunting stek, atau pisau, kemudian sediakan media tanam tanah yang gembur, pupuk kompos, sekam dan pupuk organik (semua bahan tadi diaduk dengan tanah), setelah itu bisa mulai ditanam batang yang telah dipotong tadi (jangan lupa celupkan batang yang mau ditanam kpada hormon penumbuh akar biar akar cepat tumbuh). Setelah bibit bunga melati hasil stek jadi (tumbuh), untuk proses pemindahan bibit dari tempat semai, usahakan akar bibit melati yang akan dipindahkan tidak rusak dengan cara tanah yang menempel ke akar terbawa pindah ke tempat yang baru. untuk penanaman bisa di media pot atau di lahan yang luas bila ingin pembudidayaan dengan skala besar. Demikian pemaparan artikel diatas mudah-mudahan ada manfaat yang bisa diambil oleh para pembaca sekalian, wassalaam...

Bunga Tulip

Bunga Tulip yang banyak tumbuh dan terkenal di negara Belanda, juga merupakan jenis bunga yang banyak dicari. Bunga ini tumbuh di musim dingin, dan tidak dapat tumbuh subur di tempat yang beriklim tropis.

Kateliya (Cattleya)

Bunga Kamboja berasal dari Amerika Tengah dan banyak tumbuh di Meksiko dan Venezuela. Bunga ini lebih dikenal dengan nama Plumeria, yang diambil dari nama seorang ahli tanaman yang berasal dari Perancis dan terkenal pada abad ke-17, yaitu Charles Plumier. Sebelum terkenal dengan nama Plumeria, bunga Kamboja dikenal dengan nama Frangipani. Nama ini adalah nama seorang berkebangsaan Itali yang menemukan dan membuat minyak wangi dari bunga Kamboja di abad ke-16.

Bunga Teratai

Bunga Teratai lebih dikenal masyarakat dunia dengan nama Water lily. Namun bunga ini bukanlah jenis dari bunga Lily. Bunga ini adalah bunga dari tanaman yang hidup dan tumbuh di permukaan air. Tanaman ini dapat tumbuh di permukaan air yang tenang, seperti di kolam, sungai atau rawa. Oleh karena itu, bagi orang-orang yang ingin memelihara bunga ini haruslah memiliki kolam untuk membudidayakannya.

Entri yang Diunggulkan

Manfaat Tanaman Bunga Rosella

    Manfaat Tanaman Bunga Rosella -yang dikenal dengan istilah dalam bahasa Latin Hibilus Sabdaruffa sudah sejak lama dikenal di Indonesia. ...